NEWS REDAKSI 7 - Setelah sehari sebelumnya dilakukan penggerebekan miras di Bar RS di komplek Ruko IBC, hari ini 23 September 2023 Sekira Pukul 16.20 WIB, kembali dilakukan penggerebekan Gudang Minuman Keras (Miras) yang berlokasi di Jalan Terusan Pahlawan No. 159 RT. 003/RW.011 Kelurahan Sukagalih Kecamatan Tarogong Kidul Kabupaten Garut.
Informasi Penggerebekan Gudang Minuman Haram tersebut dibenarkan Kompol Alit Kadarusman, S.Pd, M. Si Kapolsek Tarogong Kidul.
Dikatakan Kapolsek, penggerebekan ini bermula atas laporan masyarakat yang resah tempatnya dijadikan Gudang Miras. Dari laporan masyarakat tersebut, kemudian dilakukan pengembangan untuk dilakukan penggerebekan oleh Satpol PP bersama Babinsa, Bhabinkamtibmas disalah
"didapati ribuan botol Minuman Keras dengan berbagai merek pada Pukul. 17.00 WIB, kemudian dilaksanakan pendataan dan penyitaan Minuman Keras oleh anggota gabungan pada Pukul 19.50 WIB, untuk barang Bukti diamankan di Kantor Satpol PP. Adapun pemilik diduga berinisial D yang domisili sesuai KTP di Ruko IBC" ungkap Kapolsek.
Adapun langkah-langkah yang dilakukan setelah peristiwa ini, lanjut Kapolsek, adalah melaporkan kejadian ini kepada satuan atas. Ia juga berkordinasi dengan pihak Koramil Tarogong dan Satpol PP Garut
"Saat ini Babinsa Koramil 1111/Tarogong Kidul Koptu Dwi Ari P bersama Bhabinkhamtibmas Aipda Iwan bersama Lurah Sukagalih Sdr. Sopi Peridiansyah SH MSi dan warga Rw. 011 Kelurahan Sukagalih mengamankan dan mensterilkan Wilayah Sekitar," ujar Kapolsek.
"Untuk Barang Bukti Miras diamankan Oleh Penegak Perda Satpol PP Kabupaten Garut," tegasnya.
Kapolsek juga melaporkan Kegiatan penggerebekan ini selesai pukul 20.00 Wib dan dalam keadaan aman dan kondusif.
Adapun Miras yang diamankan tersebut diantaranya Kawa Kawa Hijau 641 Botol, Intisari Besar 66 Botol, Cloud Seven 286 Botol Kaleng, Captain Morgan 34 Botol, Cristal Wiski 59 Botol, Red House 15 Botol, Mensen 7 Botol, Gilbeys Jin 13 Botol, Gilbey Wisky 5 Botol, Down Vodka 21 Botol.
Untuk Dome Wiski Kecil 22, BW Vodka 15 Botol, Ice land 6 Botol, Bacardi 6 Botol, Vibe Leci 25 Botol, Vibe Blackty 10 Botol, Vibe Tripelsex 9 Botol, Smirnoff 16 Botol, Vibe Tekhila 5 Botol, Vodka 7 Botol dan lainnya yang total jumlahnya mencapai ribuan botol miras.
Jajang Badrujaman - Reporter News Redaksi 7